Jasa Aqiqah BandungSumber foto: google.com

AQIQAH AL HILALBaby blues adalah kondisi emosional yang umum dialami oleh ibu setelah melahirkan. Biasanya, kondisi ini ditandai dengan perasaan sedih, mudah menangis, cemas, dan kelelahan yang berlebihan. Baby blues terjadi karena perubahan hormon, kelelahan fisik, serta tekanan psikologis dalam merawat bayi. Dalam kondisi ini, peran suami sangat penting untuk membantu istri melewati masa sulit tersebut.

Lantas, apa yang harus Suami lakukan Ketika Istri mengalami baby blues pasca meahirkan? Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini beberapa peran suami dalam mendukung istri yang mengalami baby blues. Di antaranya:

  1. Menjadi Pendengar yang Baik

Salah satu hal yang sangat dibutuhkan oleh istri yang mengalami baby blues adalah didengarkan. Suami perlu memberikan waktu untuk mendengarkan keluhan, perasaan, dan kecemasan istri tanpa menghakimi. Karena, menunjukkan empati dan pengertian dapat membantu istri merasa lebih dihargai dan didukung.

  1. Membantu Mengurus Bayi dan Pekerjaan Rumah

Kelelahan fisik akibat kurang tidur dan merawat bayi menjadi faktor utama yang memperburuk kondisi baby blues. Suami dapat membantu dengan cara berbagi tugas dalam mengurus bayi, seperti mengganti popok, menenangkan bayi saat menangis, atau menggendongnya agar istri bisa beristirahat sejenak. Selain itu, suami juga bisa mengambil alih beberapa pekerjaan rumah tangga untuk meringankan beban istri.

  1. Memberikan Dukungan Emosional

Kata-kata penyemangat dari suami sangat berarti bagi istri yang sedang mengalami baby blues. InsyaAllah, dengan mengungkapkan rasa cinta dan kasih sayang secara konsisten juga dapat membantu istri merasa lebih tenang dan percaya diri.

  1. Mengajak Istri Beristirahat dan Relaksasi

Kurang tidur dan kelelahan bisa memperburuk kondisi baby blues. Oleh karena itu, suami perlu memastikan istri mendapatkan waktu istirahat yang cukup. Jika memungkinkan, ajak istri untuk keluar rumah sejenak, berjalan-jalan di taman, atau melakukan aktivitas ringan yang menyenangkan agar pikirannya lebih segar.

  1. Mencari Bantuan Profesional Jika Diperlukan

Jika kondisi baby blues berlangsung lebih dari dua minggu dan semakin parah, bisa jadi istri mengalami depresi pasca melahirkan. Dalam situasi seperti ini, suami sebaiknya mencari bantuan dari tenaga profesional, seperti psikolog atau dokter, untuk mendapatkan penanganan yang tepat.

Peran suami sangatlah penting dalam membantu istri melewati masa baby blues. Dengan menjadi pendengar yang baik, memberikan dukungan emosional, membantu mengurus bayi dan pekerjaan rumah, serta mencari bantuan jika diperlukan, InsyaAllah suami dapat membantu istri melewati fase ini dengan lebih mudah. Ingatlah Ayah, bahwa baby blues adalah kondisi sementara, dan dengan dukungan serta kasih sayang, istri dapat pulih serta menikmati perannya sebagai ibu dengan lebih bahagia.

 

PENULIS: NAFISAH SAMRATUL F.

📱Info Pemesanan Aqiqah Al Hilal 🔽🔽🔽

CS WA Gegerkalong, Cilame 0812 2242 9223

CS WA Cibiru dan Jalan Golf 0877 0034 7724

CS WA Luar Bandung 0811 2233 1008

Aqiqah Al Hilal, Dobel Pahalanya Soleh Anaknya 💚

Website : Jasa Aqiqah Bandung